Diberdayakan oleh Blogger.

Tips Sehat Mencegah Sinusitis

Jika Anda mengambil gejala-gejala seperti sering bersin terutama waktu pagi, hidung gatal-gatal, gatal diantara mata dan muka, hidung tersumbat, rasa berlendir di hidung dan tenggorokan, sering sakit di muka serta alergi makanan laut, Anda sebenarnya mengalami sinusitis.

Sinus adalah radang pada rongga-rongga sinus [rongga-rongga dalam tulang wajah yang terhubung dengan hidung]. Biasanya lendir diproduksi oleh rongga-rongga ini setiap waktu dan dikeringkan melalui hidung. Bila hidung tersumbat, lendir ini akan berkumpul dan menjadi tempat berkembangnya bakteri.

Bila gejala sinusitis berlangsung sampai berminggu-minggu, ia diklasifikasikan sebagai sinusitis akut. Biasanya penyebab demam dan pilek yang disebabkan infeksi bakteri di rongga sinus hingga menyebabkan ia bengkak dan menyempit.

Infeksi melebihi 3 bulan, sinusitis akut menjadi bertambah kronis. Jika tidak diobati, ia akan menyebabkan rongga sinus bernanah, berbau dan kerusakan pada rongga hidung dan tulang pipi sehingga membutuhkan operasi oleh dokter spesialis.

Lebih parah lagi, ia dapat menyebabkan kematian secara tidak langsung yang bersumber dari komplikasi pada otak penderita sinus.

Kini, berbagai metode modern untuk menghadapi masalah sinus seperti obat penyakti sinusitis dengan antibiotik, spray nasal dan pembedahan oleh ahli. Tidak lupa juga pengobatan secara tradisional seperti bekam, asap rokok resdung, akupuntur, mengeluarkan lendur hidung, terapi uap panas dan lain-lain.

Tips Sehat Mencegah Sinusitis


1. Mengadopsi kebiasaan makan yang baik, bergizi dan seimbang
2. Mengurangi makanan berlemak, berminyak dan asam.
3. Memperbanyak minum air hangat dan buah-buahan.
4. Menghindari minuman dingin dan beralkohol.
5. Menghentikan kebiasaan merokok.